Contoh surat keputusan dari kepala sekolah
PEMERINTAH KABUPATEN
ACEH BARAT DAYA
DINAS
PENDIDIKAN
SMK
NEGERI 1 BLANGPIDIE
Jln. Nasional Meulaboh
– Blangpidie Telp. (0659) 93047 Padang Meurante KP. 23765
E-mail :
smkn1_bpd@yahoo.com
KEPUTUSAN
KEPALA
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)
NEGERI
1 BALNGPIDIE
Nomor
: 421.3 / 184 / 2013
TENTANG
BEBAN
KERJA GURU SMK NEGERI 1 BLANGPIDIE
SEMESTER
GANJIL (1,3 DAN 5) TAHUN PELAJARAN 2013/2014
Menimbang : a. Bahwa dalam rangka kelancaran pelaksanaan
proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) Tahun pelajaran 2013/2014 di sekolah
Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Blangpidie perlu menetapkan pembagian tugas
Guru.
b. Untuk maksud tersebut perlu ditetapkan
dalam suatu Surat Keputusan.
Mengingat : 1. Undang – undang No. (Drt) Tahun 1965 tentang Pembentukan daerah
otonom kabupaten – kabupaten dalam lingkungan Daerah Provinsi Sumatra Utara
(Lembaran negara Republik Indonesia Nomor (1092).
2. Undang – undang Nomor 2 Tahun 1989.
3. Undang – undang Nomor 22 Tahun 1999
tentang Pemerintah Daerah.
4. Undang – undang Nomor 20 Tahun 2003
Tentang sistim Pendidikan Nasional.
5. peraturan pemerintah Nomor 27, 28, 29
tahun 1990.
6. keputusan Menteri Negara Pendayagunaan
Aparatur Negara Nomor 84/1993, Tanggal 24 Desember 1993 dan Keputusan bersama
Menteri Pendidikan dan kebudayaan dan Kepala Badan Administrasi Kepegawaian
Negara Nomor 0433/P/1993 dan Nomor 25 Tahun 1993.
7. Keputusan rapat Tahun Pembelajaran baru
SMK Negeri 1 Blangpidie tanggal 16 Juni 2013.
MEMUTUSKAN
Menetapkan
:
Pertama : Beban tugas guru dalam proses Belajar
Mengajar dan tugas – tugas tambahan lainnya seperti yang tertera dalam Lampiran
Surat Keptusan ini.
Kedua : Segala biaya yang timbul akiat pelaksanaan
Surat Keputusan ini dibebankan kepada anggaran yang sesuai.
Ketiga : jika terdapat kekeliruan dalam Syrat
Keputusan ini akan ditinjau kembali sebagaimana mestinya.
Keempat : Keputusan ini dimulai berlaku sejak tanggal
ditetapkan.
|
Tembusan :
1.
Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Barat Daya.
2.
Yang bersangkutan.
3.
Arsip.
|
Ditetapkan di : Blanpidie
Pada Tanggal : 21 September 2013
Kepala Sekolah
Zulfadli, S.Si
NIP.
19740811 200504 1 001
|
Komentar
Posting Komentar